Rabu, 10 November 2010

Tugas Perilaku Konsumen

Tipe – tipe Konsumen :

1. Advocate ( Loyalitas Tinggi )
 Advocate tercapai disaat perusahaan berhasil memberikan pelayanan yang lebih dari harapan para konsumen dan mampu menciptakan pengalaman yang berkesan bagi konsumen.
 Advocate merupakan konsumen yang setia atau sangat loyal terhadap suatu produk dan tidak akan pindah ke produk lain sekalipun mendapatkan tawaran yang lebih bagus.
 Advocate bersedia menanggung ketidakpuasan atau ketidaknyamanan konsumen lain dalam membeli produk bahkan bersedia mengganti produk dengan nilai yang lebih tinggi atau lebih mahal.
 Advocate juga memberi pengaruh kepada orang lain. Mereka ( Advocate ) akan memberitahukan kepada orang lain tentang produk perusahaan yang dikonsumsinya. Mereka ( Advocate ) juga secara tidak langsung merupakan pemasar atau pemberi informasi.
2. Apathetic ( Konsumen yang hanya sekedar puas )
 Konsumen akan menjadi Apathetic bila suatu produk hanya memenuhi harapan dasar konsumen. Itulah sebabnya mengapa seringkali kepuasan didefinisikan sebagai ketiadaan masalah.
 Meskipun cenderung loyal, tipe ini tidak bersedia menerima ketidaknyamanan ,berusaha terus untuk mendapatkan produk dan membayar harga premium untuk mendapatkan produk suatu perusahaan .
 Apahtetic juga mudah untuk berpindah ke pesaing apabila mendapat tawaran yang lebih bagus dari pesaing produk yang sudah dikonsumsinya.
 Apathetic akan cenderung diam, menutup mulutnya, dan cenderung tidak berbicara mengalami pengalaman produk yang dikonsumsinya, baik ataupun buruk produk tersebut.
3. Assasin ( Virus negatif )
 Assasin merupakan Konsumen yang merasa tidak puas terhadap produk, pelayanan, dan bahkan mendapat pengalaman yang kurang baik atau tidak memuaskan.
 Assasin akan terjadi ketika suatu produk tidak mampu memenuhi keinginan ( Harapan ) konsumen.
 Assasin biasanya aktif dalam mencari alternatif dan mudah beralih ke produk lain meskipun membeli produk tersebut dengan harga yang lebih tinggi.
 Assasin termasuk konsumen yang mempengaruhi konsumen – konsumen lainnya untuk tidak membeli atau menggunakan produk suatu perusahaan.


Jadi sekarang kita sudah tahu tentang Tipe – tipe Konsumen. Jika Kita memproduksi suatu produk untuk dipasarkan, maka kita harus mencari tahu dalam pemasaran produk Kita seberapa banyak Advocate, Aphatetic, dan Assasin?? Jika Advocate terlalu sedikit maka sudah saatnya Kita meningkatkan pelayanan untuk konsumen produk Kita. Jika terlalu banyak Assasin dalam konsumen yang mengkonsumsi produk kita maka sudah seharusnya Kita melakukan suatu perubahan dalam mempasarkan produk Kita. Karena 1 Assasin mampu mengalahkan 2 Advocate. Dan jangan lupa menaikkan level Aphatetic kita ke Advocate
Daftar Pustaka
Chris Denove and James D. Power IV, Satisfaction ( Tipe – tipe Konsumen )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar